REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Angel Di Maria adalah pemain hebat dan ia bakal kembali menemukan performa terbaiknya untuk Manchester United setelah melewati masa sulit akhir-akhir ini. Hal itu dilontarkan kapten MU, Wayne Rooney.
Pemain Argentina berusia 27 tahun itu baru saja menorehkan rekor transfer di Inggris senilai 59,7 juta pounds (92 juta dolar AS) yang dikeluarkan MU untuk mendatangkan gelandang sayap itu dari Real Madrid.
"Di Maria pemain hebat, dia telah menunjukkan hal itu dan anda tidak akan kehilangan bakat itu sepanjang malam. Untungnya, dia akan kembali pada performa terbaiknya dan memberikan hasil terbaik pula untuk kami," kata Rooney.
"Dia memiliki banyak pengalaman dan saya mengira dia akan menunjukkan hal tersebut, kami semua juga harus seperti itu. Tidak ada sesuatu yang lebih buruk dari ketika setiap orang berharap kepada anda." kata Rooney menambahkan.
"Anda harus membuktikan dengan cara anda dan saya yakin dia merupakan pemain besar bagi kami untuk saat ini hingga berakhirnya musim." ujar Rooney.