Ahad 08 Mar 2015 23:16 WIB

Imbang Lagi, Roma Sulit Dekati Juve

Rep: C19/ Red: Israr Itah
Pelatih AS Roma, Rudi Garcia.
Foto: AP Photo
Pelatih AS Roma, Rudi Garcia.

VERONA--AS Roma masih tak mampu mendapatkan kemenangan dalam lanjutan Serie A. Terbaru, skuat asuhan Rudi Garcia hanya bermain imbang 0-0 melawan Chievo Verona di Stadion Marc Antonio Bentegodi, Ahad (8/3).

Roma memang tak terakalahkan dalam 16 laga terakhir di Serie A. Akan tetapi i Lupi meraih delapan imbang dari sembilan laga terakhir mereka. Kondisi ini membuat Roma makin kesulitan mengejar Juventus.Roma mengoleksi nilai 50, tertinggal delapan angka dari Nyonya Tua. Namun Juve punya satu laga lebih banyak di tangan. Tim asuhan Massimiliano Allegri itu akan menghadapi Sassuolo pada Selasa (10/3) dini hari WIB.

Tak banyak peluang emas tercipta di laga ini. sebab kedua tim bertahan dengan baik dari serangan lawannya.

Roma mendapatkan kesempatan pertama melalui Juan Iturbe. Dalam posisi bebas usai menerima umpan silang datar, sepakannya hanya melambung.

Menit ketujuh giliran Alberto Paloschi yang mendapatkan peluang emas. Ia tinggal berhadapan dengan Morgan De Sanctis. Paloschi memilih melewati sang kiper ketimbang menembak. Bola akhirnya jauh dari jangkauannya.

Setelah itu laga banyak berkutat di tengah. Chievo yang mendominasi di awal kemudian sempat tertekan di akhir. Francesco Totti punya beberapa peluang setengah matang untuk mencetak gol tapi gagal diselesaikan dengan sempurna. Begitu juga Paloschi.

Laga babak pertama ini berlangsung keras. Federico Mattielo terpaksa digotong keluar lapangan pada menit ke-19 setelah kaki kanannya patah usai bertabrakan dengan gelandang Roma, Radja Nainggolan.

Memasuki babak kedua, Chievo langsung mengambil inisiatif serangan. Pada menit ke-50, Paloschi memberikan bola kepada Zukanovic, tapi kontrol yang tak prima membuat si kulit bundar tak mengarah ke gawang.

Valter Birsa yang menggantikan Mattielo mendapatkan kesempatan tujuh menit berselang. Tapi tendangannya dari kotak penalti masih melebar.

Menit ke-62 giliran Ezequiel Schelotto mengancam. Ia memilih menembak bola ketimbang mengoper kepada Paloschi. Bola melambung tinggi.

Roma yang membalas lewat Miralem Pjanic dan Gervinho selalu gagal membahayakan gawang lawan akibat cekatannya bek Chievo menahan mereka. 

Peluang terbaik Roma didapatkan pada injury time ketika Daniele Verde melepaskan tembakan. Tapi sepakan pemain belia ini hanya mengenai bek Chievo.

Tambahan satu angka membuat Chievo tak beranjak, tetap berada di urutan 16 

Susunan pemain:

Chievo (4-4-2)

Bizzarri; Mattiello (Birsa 19'), Dainelli, Cesar, Zukanovic; Schelotto, Iszo, Radovanovic, Hetemaj; Paloschi (Meggiorini 65'), Pellissier (Botta 83')

Pelatih: Rolando Maran

AS Roma (4-3-3)

De Sanctis; Florenzi, Manolas, Astori, Cole; Paredes (Verde 61'), Keita, Nainggolan; Iturbe (Pjanis 81'), Totti (Ljajic 60'), Gervinho

Pelatih: Rudi Garcia

Wasit: Paolo Mazzoleni

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement