REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG --- Setelah berhasil menaklukan PSBK Blitar 1-0 di Stadion Gelora Supriyadi Blitar pada Ahad malam (8/3), Sriwijaya FC dijadwalkan menghadapi Persis Solo di Stadion Manahan pada Selasa (10/3). Akan tetapi rencana ini terpaksa ditunda.
“Kami mendapat informasi dari panitia di Solo pertandingan kemungkinan besar tidak bisa berlangsung pada Selasa, 10 Maret 2015. Menurut panitia, pada tanggal tersebut ada kunjungan kerja Presiden Joko Widodo ke Solo,” kata Achmad Haris, sekretaris tim Sriwijaya FC, Senin (9/3).
Menurut Achmad, manajemen Persis menjadwalkan ulang pertandingan tersebut bisa berlangsung pada Kamis (12/3) atau Jumat (13/3) setelah Presiden Jokowi meninggalkan Solo.
Sebelumnya panitia di Solo menjadwalkan laga uji coba Persis melawan klub berjuluk Laskar Wong Kito berlangsung 26 Februari 2015. Laga tersebut tertunda kemudian dilakukan penjadwalan ulang dan akan berlangsung pada 10 Maret 2015. Namun rencana ini kembali mentah
Bagi Persis Solo yang kini ditangani pelatih Aris Budi Sulistyo, laga melawan Sriwijaya FC akan menjadi uji resmi terakhir sebelum Persis berlaga di Divisi Utama PSSI 2015.
Sebelumnya Persis sudah melakukan uji coba melawan PSIS Semarang di stadion Jatidiri Semarang dan kalah 0 – 3 pada 21 Februari 2015. Bagi Sriwijaya FC laga melawan Persis Solo akan menjadi pertandingan kedua dalam rangkaian uji coba resmi Laskar Wong Kito ke pulau Jawa.