Rabu 11 Mar 2015 16:51 WIB
Liga Champions

Nacho: Bangkitlah, Real Madrid!

Rep: C02 / Red: M Akbar
Jose Ignacio 'Nacho' Fernandez
Foto: AP Photo/Daniel Ochoa de Olza
Jose Ignacio 'Nacho' Fernandez

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -– Defender Nacho Fernández menyerukan kebangkitan Real Madrid. Ia meminta rekan-rekannya untuk melupakan kekalahan yang telah dialami dari Schalke sekaligus jangan lagi mengulanginya untuk laga-laga penting lainnya di kemudian hari.

Pernyataan bek berusia 25 tahun itu disampaikan setelah Madrid dipermalukan di Santiago Bernabeu oleh Schalke dengan skor 3-4 pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (11/3) dini hari WIB. Meski menelan kekalahan namun pasukan Los Blancos tetap berhak mengantungi tiket menuju ke babak perempat final setelah unggul secara agregat 5-4.

“Kami tidak ingin cara bermain tadi (melawan Schalke) diulangi kembali. Madrid harus menunjukkan kekuatannya pada lawan,” kata bek berkewarganegaraan Spanyol itu sebagaimana dikutip dari laman resmi klub. 

''Skuat ini harus bisa memperkuat dirinya jelang laga-laga berikutnya.''

Pemain bernama lengkap Jose Ignacio Fernandez Iglesias ini yakin Madrid akan bisa lebih baik lagi. Ia mengatakan saat ini yang dibutuhkan hanya perlu kerja keras, disiplin dan mencetak gol lebih banyak serta merebut kemenangan. Menurut Nacho, saat ini Madrid belum menemukan kembali puncak permainannya selama beberapa pekan terakhir.  

“Apapun alasamnya, kita harus menang. Kita harus solid dan ciptakan banyak peluang untuk raih kemenangan,” tegas Nacho

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement