Rabu 11 Mar 2015 21:48 WIB

Dipanggil Timnas Argentina, Kiper Real Sociedad Terharu

Rep: C80/ Red: M Akbar
Geronimo Rulli
Foto: www.youtube.com
Geronimo Rulli

REPUBLIKA.CO.ID, SOCIEDAD -- Kiper Real Sociedad, Geronimo Rulli, tidak bisa banyak berbicara setelah namanya disebut masuk ke dalam tim nasional Argentina untuk kali pertama. Kiper berusia 22 tahun tersebut bergabung ke Sociedad dari Estudiantes pada musim panas lalu. Di sana, dia berhasil menggantikan seniornya kiper Barcelona Claudio Bravo.

Rulli dinilai dengan cepat mampu membuktikan dirinya sebagai no 1. Sehingga membuat Tata Martino tertarik untuk menggunakan jasanya untuk pertandingan melawan El Salvador dan Ekuador akhir bulan ini.

''Saya sangat senang sekali. Ketika anda mulai bermain sepak bola, anda selalu membayangkan mewakili negara anda,'' kata Rulli seperi dikutip Football Espana, Rabu (11/3).

Ia mengaku untuk mengungkapkan kebahagiaan saat ini sungguh tidak dapat dijelaskan dengan kata-kata. Menurutnya, pemanggilan ini menjadi sesuatu yang tidak dapat dipercaya. Pasalnya, dia telah menunggu momen berharga tersebut sekian lama, dan akhirnya bisa memakai kostum negaranya.

''Ini suatu kehormatan bagi saya dan keluarga saya karena saya tidak menduganya. Itu membuat saya lebih menghargai segala sesuatu dalam hidup saya,'' ujarnya.

Rulli menuturkan, menjadi pemain timnas Argentina adalah mimpinya. Dan dia menyadari untuk mewujudkan hal tersebut sangat sulit. Dia melihat ada pemain -pemain hebat, yang membuat sejarah dengan klub mereka sebelum masuk timnas.

''Berbagi tim dengan Lionel Messi, Angle Di Maria, Sergio Aguero, Gonzalo Higuain atau Javier Masherano yang bermain untuk klub elit, sulit untuk menjelaskannya,'' tuturnya.

Kebahagiaanya Rulli tentu sangat wajar. Sebab, dia tidak pernah terlintas dalam pikirannya dapat masuk timnas dalam usia 22 tahu. Oleh karena itu dia ingin bermain dengan baik untuk mendapatkan tempat di timnas.

''Saya tidak dapat menemukan kata -kata untuk mengucapkan terima kasih kepada fans atas cinta mereka, telah menunjukan kepada saya dan membuat saya merasa nyaman dari awal,'' jelasnya.

Ini skuat Argentina terbaru:

Kiper :Guzman (Tigres), Romero (Sampdoria), Rulli (Real Sociedad).

Pemain belakang : Garay (Zenit St Petersburg), Zabaleta (Manchester City), Rojo (Manchester United), Roncaglia (Genoa), Musacchio (Villarreal), Orban, Otamendi (kedua Valencia).

Gelandang :Mascherano (Barcelona), Pastore (Paris Saint-Germain), Di Maria (Manchester United), Biglia (Lazio), Pereyra (Juventus), Banega (Sevilla), Perez (Valencia).

Penyerang : Messi (Barcelona), Lavezzi (Paris Saint-Germain), Aguero (Manchester City), Higuain (Napoli), Tevez (Juventus).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement