Kamis 19 Mar 2015 18:44 WIB

Liverpool Ingin Balaskan Dendam

Rep: C19/ Red: Didi Purwadi
Brendan Rodgers
Foto: AP Photo/Jon Super
Brendan Rodgers

REPUBLIKA.CO.ID, ANFIELD -- Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers menegaskan, timnya harus tetap menjaga tren positif. Karenanya, saat menjamu Manchester United pada Ahad (22/3) malam WIB nanti, The Reds wajib merebut kemenangan.

Rodgers mengakui kekalahan The Reds dengan skor tanpa balas 0-3 dari United pada Desember lalu tentu memberikan perasaan amat kecewa. Tetapi, ia memahaminya sebagai suatu proses yang membuat The Reds harus tetap maju.

"Ini selangkah demi selangkah," kata Rodgers, seperti dilansir dari laman resmi klub, Kamis (19/3).

Tim sejauh ini, menurutnya, telah berhasil menjaga konsistensi peforma dan kepercayaan diri tinggi. Untuk mempertahankannya, maka The Reds harus menikmati setiap proses atau peluang yang dihadapi.

   

Berkaca dari permainan saat mengalahkan Swansea City, menurut pelatih asal Irlandia ini, fokus menjadi kunci utama tim.  Di mana Jordan Henderson dkk cukup terjepit di babak pertama saat itu. Namun, karena fokus tim tetap terjaga, kemenangan besar akhirnya memihak The Reds.

''Jadi, sekarang kita berharap saat melawan United, pendukung bersama kami dan mudah-mudahan kita mendapatkan hasil yang baik. Kita perlu memenangkan pertandingan di rumah sendiri," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement