Jumat 27 Mar 2015 06:57 WIB

Prancis Kalah 1-3, Deschamps Akui Brasil Lebih Baik

Didier Deschamps
Foto: REUTERS/Charles Platiau
Didier Deschamps

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS--Pelatih timnas Prancis Didier Deschamps mengakui kekalahan timnya 1-3 dalam laga persahabatan di Stade de France, Jumat (27/3) dini hari WIB. Menurut Deschamps, Brasil memang lebih tangguh dibandingkan timnya.

"Anda selalu dapat berbuat lebih baik tetapi Anda harus menerima bahwa lawan memiliki kualitas, dan mereka menunjukkannya malam ini," katanya dalam konferensi pers seperti dikutip Reuters.

Prancis unggul lewat Raphael Varane pada menit ke-21. Tapi Oscar membalas lima menit jelang babak pertama berakhir. 

Neymar membawa Brasil memimpin 2-1 lewat golnya pada menit ke-57. Les Bleus memiliki kesempatan untuk menyamakan kedudukan 2-2. Tapi Karim Benzema melewatkan kesempatan emas dengan menembakkan tendangan voli tinggi di atas mistar.

"Kami kesulitan untuk mendapatkan permainan kami dalam serangan. Meskipun kami melakukannya dengan baik dari bola mati," kata Deschamps.

Prancis tampil tanpa gelandang Paul Pogba dan kiper Hugo Lloris yang cedera. Fakor ini tampaknya berpengaruh bagi permainan tim Ayam Jantan.

Menurut Deschamps, sulit saat tertinggal 1-2, namun ia memuji respons para pemainnya. "Kami punya dua tiga peluang untuk menyamakan kedudukan tapi sayangnya kami justru kebobolan gol ketiga," ujar Deschamps yang menjuarai Piala Dunia 1998 bersama Prancis dengan mengalahkan Brasil di final.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement