REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih tim nasional (timnas) U-23 Brunei Darussalam, Stephen Heng Seng, menyatakan optimismenya untuk melakoni laga kedua penyisihan grup kualifikasi Piala Asia U-23 melawan Indonesia di Stadion Gelora Bung Karno, Ahad (29/3).
Ia berharap kekalahan yang telah dialami dari Korea Selatan pada laga pembuka tidak akan memengaruhi performa anak asuhnya saat menghadapi tim tuan rumah.
''Kami tidak ada takut sama sekali dengan kekuatan yang dimiliki Indonesia,'' ujarnya di Jakarta, Sabtu (28/3)
Stephen telah mengintruksikan para pemainnya untuk bisa berani menyerang dan berduel dengan para pemain tim tuan rumah. ''Saya juga tidak ingin Brunei kembali mengalami kekalahan seperti yang kemarin,'' ujarnya.