Rabu 01 Apr 2015 02:50 WIB

Paruh Babak, Belanda Unggul 2 Gol dari Spanyol

Rep: C18/ Red: Bayu Hermawan
Timnas Belanda (ilustrasi)
Foto: Twitter @mashable
Timnas Belanda (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, AMSTERDAM -- Menjamu Spanyol di Amsterdam Arena, Belanda langsung tancap gas. Hingga paruh pertama berakhir, anak asuh Guus Hiddink berhasil unggul dua gol atas tamunya.

Gol pembuka The Oranje, dalam laga persahabatan ini dicetak oleh Stefan de Vrij pada menit ke-13. Vrij berhasil memaksimalkan umpat sepak pojok Wesley Sneijder. Tandukan bek 23 tahun itu tak mampu dihalau kiper Spanyol, David De Gea.

Tak berselang lama, Belanda berhasil menggandakan keunggulan mereka. Kali ini, Davy Klaassen berhasil menggetarkan gawang Spanyol, setelah memaksimalkan bola muntah. Dengan tenang Klaassen mengarahkan bola ke sudut kanan gawang, yang tak mampu dihalau oleh De Gea.

Skor 2-0 untuk keunggulan Belanda bertahan hingga wasit meniupkan pluit akhir babak pertama.

Berikut susunan pemain Belanda vs Spanyol:

Belanda: Kenneth Vermeer, Daryl Janmaat, Stefan de Vrij, Bruno Martins Indi, Jetro Willems, Daley Blind, Luciano Narsingh, Davy Klaassen, Wesley Sneijder, Memphis Depay, Klaas Jan Huntelaar

Spanyol: David De Gea, Raúl Albiol, Gerard Piqué, Daniel Carvajal, Juan Bernat, Cesc Fàbregas, Pedro, Mario Suárez, Santi Cazorla, Isco, Juanmi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement