Selasa 07 Apr 2015 09:41 WIB

Allegri Minta Juventus Bermain Tenang Lawan Fiorentina

Rep: C89/ Red: Citra Listya Rini
Massimiliano Allegri
Foto: EPA/Alessandro Di Marco
Massimiliano Allegri

REPUBLIKA.CO.ID, FIRENZE -- Juventus akan bertandang ke markas Fiorentina, stadion Artemio Franchi, Firenze, Rabu (8/4) dinihari WIB. Kedua keseblasan dijadwalkan bertemu pada second leg semifinal Coppa Italia musim ini.

Menyadari misi berat yang diusung oleh timnya, karena harus membalikkan kekalahan 1-2 di leg pertama, pelatih Juve, Massimiliano Allegri meminta pasukannya bermain tenang. Ia optimistis gol kemenangan dengan sendirinya akan datang, jika mereka tidak terburu-buru merancang serangan.

"Ini akan menjadi laga yang sulit namun kami memiliki kemampuan  membalikkan keadaan. Tidak perlu bagi kami untuk terpaku dalam usaha untuk segera memenangkan laga” tutur Allegri tentang tekad timnya di kota Firenze, seperti dilansir dari laman resmi klub, Selasa (7/4).

Tak lupa pula, ia juga memuji kiprah calon lawan sejauh musim ini bergulir. Menurut Allegri, tim yang berjuluk La Viola itu menunjukan permainan yang cerdas dalam segi teknik. "Mereka menjalani musim yang hebat, bermain dengan baik, dan meraih hasil luar biasa," ujarnya.

Di kesempatan yang sama, allenatore berusiaa 47 tahun ini memberikan sedikit bocoran tentang pemain utama yang ia turunkan dalam laga nanti. Di antaranya ia bakal memasang Marco Storari di bawah mistar gawang Bianconeri, dan memarkir Gianluigi Buffon.

"Storari akan bermain. Saya akan memilih pemain lain berdasarkan siapa yang tepat untuk bermain di laga ini menurut keyakinan saya," jelas bekas juru taktik AC Milan ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement