Senin 11 May 2015 20:35 WIB

Courtois Bahagia Bisa Menahan Imbang Liverpool

Rep: C33/ Red: M Akbar
Thibaut Courtois
Foto: Eraldo Peres/AP Photo
Thibaut Courtois

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Kiper andalan Chelsea, Thibaut Courtois, mengatakan hasil seri melawan Liverpool sebagai bukti terhadap determinasi tim hingga akhir musim. Dalam laga itu, Chelsea berhasil menahan imbang Liverpool dengan skor 1-1.

Ia juga merasa penampilannya cukup memuaskan hingga tak dipermalukan Liverpool di kandangnya sendiri. Courtois menegaskan keinginannya untuk menunjukan kepada para penggemarnya bahwa semangat mereka tak pernah mengendur meski sudah memperoleh gelar juara.

"Kita ingin tunjukan bahwa kita tetap ingin menang walau sudah juara," katanya dalam lama resmi klub.

Ia menganggap tim-tim lain ingin memperoleh kemenangan dari the Blues. Sebab sebagai juara musim ini, mengalahkan Chelsea akan terasa lebih bergensi. Hal itulah yang coba dilakukan skuad Brendan Rodgers.

Ditambah lagi mereka ingin memperoleh tiket menuju liga Champions. Namun nasib berpihak pada Chelsea yang berhasil mempertahankan dirinya tak terkalahkan.

"Saya yakin sebagai juara pastinya orang-orang ingin melawanmu. Semua orang bersiap untuk itu di musim depan dan kita tak akan membiarkan itu terjadi," ungkapnya.

Menurutnya, anggota tim masih bersemangat dalam dua laga tersisa ini. Ia meyakini kalau menikmati latihan dan pertandingan akan membawa hasil bagus."Saat latihan semua orang serius dan terlihat menikmatinya sehingga kita masih ingin menghadapi (pertandingan) dalam pekan-pekan terakhir," tuturnya.

Tak dapat disangkal penampilan musim pertama Courtois sungguh spektakuler. Sebab, Chelsea memiliki catatan kebobolan paling sedikit musim ini. Ditambah lagi torehan clean sheets the Blues juga yang terbanyak dibanding klub  lain. Tentu hasil itu tak bisa diraih tanpa kinerja Courtois dan Cech.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement