REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER-- Kedatangan Memphis Depay diprediksi bisa menggantikan peran Cristiano Ronaldo. Hal itu dituturkan oleh pemain Queens Park Rangers (QPR) Leroy Fer. Menurutnya harga Depay akan sebanding dengan timbal baliknya pada Manchester United (MU).
Leroy Fer menyatakan kalau Depay tak akan malu-malu untuk menyaingi jasa Ronaldo di MU. Apalagi dengan usia yang terbilang muda pasti akan menikati persaingan. "Dia tak akan takut dan itulah yang saya suka sebab dia akan menikmati dibanding-bandingkan dengan Ronaldo. Dia akan jadi pemain besar," ujar gelandang QPR itu.
Selain itu ia turut menyinggung soal kelebihan dan kekurangan Depay dibanding Ronaldo. "Tingginya memang tidak seperti Ronaldo tapi dia sangat bertalenta, kuat, cepat serta punya skil tinggi jadi tentu dia bisa mencetak banyak gol," katanya.
Ia mengaku optimis dengan masa depan Depay bersama the Red Devils. Terkait kekurangan Depay, ia mengatakan kalau Depay memang belum memiliki prestasi sehebat Ronaldo. Tapi penyerang muda itu tentu bisa meningkatkan prestasinya karena masih berusia muda.
"Ronaldo pemain yang lebih besar darinya saat ini tapi Memphis baru saja berumur 21 tahun sehingga dia bisa sebagus Ronaldo saat di United," tuturnya.
Prestasi Depay bersama mantan klubnya, PSV terbilang cukup memukau. Musim ini saja ia berhasil mencetak 28 gol dari 39 penampilan. Pekan lalu MU sudah mengkonfirmasi pembelian Depay seharga 30 juta Pounds atau senilai Rp 600 miliar.
Padahal Depay sudah berniat akan menerima pinangan PSG tetapi lobi dari Van Gaal akhirnya membuhkan hasil. Mantan pelatih tim nasional Belanda itu diprediksi sedang membangun MU dengan materi pemain-pemain Belanda. Sehingga kehadiran Depay akan memperkuat lini depannya.