Senin 25 May 2015 06:55 WIB

Ancelotti Bakal Istirahat Jika Didepak Real Madrid

Rep: C33/ Red: Citra Listya Rini
Carlo Ancelotti
Foto: AP/Paul White
Carlo Ancelotti

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID  --  Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti telah mengungkapkan akan mengistirahatkan diri kalau jasanya tidak lagi terpakai. Hingga kini, Don Carlo dikait-kaitkan akan melatih Manchester City musim depan.

Isu dirinya akan segera didepaknya muncul lantaran gagal memberikan satu gelar juara pun untuk Real Madrid musim ini. "Dalam pikiranku masa depan sudah jelas. Saya akan melanjutkan di Real Madrid atau saya akan berhentu selama setahun," kata Ancelotti kepada Independent setelah kemenangan 7-3 melawan Getafe.

Hingga kini, Ancelotti masih belum menerima pengumuman resmi dari manajemen terkait kontraknya yang tersisa satu tahun lagi. Sehingga nasibnya masih gantung apakah dipertahankan atau dipecat.

"Saya pikir kita akan bertemu (dengan manajemen) pekan depan untuk mengklarifikasi masa depan saya di klub," ungkap pelatih asal Italia ini.

Karier Ancelotti sebenarnya tergolong cukup bagus sejak 2013 bersama El Real. Musim ini, Los Blancos mampu bersaing ketat dengan Barcelona demi menjuarai La Liga. Meski hingga akhir musim El Real harus puas di posisi kedua,  jumlah selisih dengan Barca tergolong kecil hanya dua poin.

Sedangkan di kancah Liga Champions, penampilan apik Ronaldo dkk bisa tembus hingga babak semifinal sebelum ditundukan Juventus. Luar biasanya, musim lalu ia berhasil membawa El Real memperoleh La Decima di ajang Liga Champions.

Hanya Real Madrid lah satu-satunya tim di dunia yang pernah sepuluh kali memenangi kompetisi tertinggi di benua Eropa itu. "Saya sebenarnya ingin tetap disini tapi kalau klub tidak ingin maka saya tentu tidak senang tapi hal ini wajar saja dalam sepabola," tuturnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement