REPUBLIKA.CO.ID, ROMA--Gelandang AS Roma, Radja Nainggolan mengingatkan timnya segera bergerak jika ingin membelinya secara permanen dari Cagliari. Gelandang berusia 27 tahun itu juga mengakui sangat kerasan di Roma, tapi tak bisa menentukan nasibnya.
Radja dimiliki bersama oleh Cagliari dan AS Roma. Tenggat waktu pembelian saham 50 persen oleh Roma sesuai perjanjian makin dekat, tapi belum ada tanda-tanda menggembirakan bagi Radja.
"Saya ingin tinggal di Roma, tetapi mereka (Roma) butuh untuk bangun," kata Radja dilansir Football Italia, Ahad (31/5).
Banyak klub lain yang tertarik untuk memboyongnya, termasuk Juventus, Manchester United dan Liverpool. Tapi belum ada pembicaraan apapun mengingat rumitnya perjanjian kepemilikan bersama ini.
Radja bisa hengkang dari Olimpico andai Cagliari dan Roma tak sepakat perihal opsi pembelian sisa saham. "Saya tak bisa membeli diri saya sendiri," tegas dia.