REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA -- Tim sepak bola Indonesia sukses mengalahkan Singapura satu gol tak berbalas pada laga pamungkas grup A SEA Games 2015 di Jalan Besar Stadium, Kallang, Singapura, Kamis (11/6) malam, waktu setempat.
Gol tunggal kemenangan Indonesia dibukukan playmaker Garuda Muda Evan Dimas pada menit ke 46. Berbicara dalam keterangan pers seusai laga, pelatih Indonesia Aji Santoso mengaku sangat senang bisa mengalahkan tuan rumah.
"Anak-anak tampil luar biasa," ujar Aji. Menurut Aji, pertandingan kontra Singapura berjalan ketat. Terlebih, kedua negara sama-sama mengincar hasil positif untuk lolos ke babak empat besar.
"Bagi kami, seri pun sudah lolos. Tapi, tadi anak-anak main bagus dan bisa menang. Kami bersyukur bisa lolos ke semifinal," kata pria kelahiran Malang tersebut.
Tambahan tiga angka membuat Indonesia berada di urutan kedua klasemen akhir grup A dengan nilai sembilan. Tertinggal satu angka atas Myanmar yang kokoh di puncak klasemen.
Selanjutnya, Merah Putih akan berhadapan dengan juara grup B Thailand pada babak semifinal yang akan dihelat di Singapore National Stadium, Sabtu (11/6).
Aji mengaku telah meminta kepada para pemain untuk segera melupakan kemenangan atas Singapura. Terlebih, Thailand, sang juara bertahan, dinilainya sebagai tim terbaik sepanjang SEA Games 2015. "Semua bisa terjadi. Tidak mudah, tapi kita akan fight. Tidak ada yang tidak mungkin," kata Aji.
Sementara pelatih Singapura Aide Iskandar mengucapkan selamat atas keberhasilan Indonesia lolos ke empat besar SEA Games 2015.
Meskipun begitu, Aide bangga dengan perjuangan keras yang ditunjukkan para pemain. "Mereka telah memberikan yang terbaik," ujar Aide dalam bahasa Inggris.