Senin 15 Jun 2015 01:40 WIB

Inggris Patahkan Perlawanan Slovenia 3-2

Rep: Ali Mansur/ Red: Yudha Manggala P Putra
Wayne Rooney
Foto: Reuters/Carl Recine
Wayne Rooney

REPUBLIKA.CO.ID, LJUIJANA -- Sempat tertinggal 1-0 di paruh pertama, Tim Nasional Inggris berhasil membalikkan keadaan dengan skor 2-3 di 45 menit terakhir dalam laga Grup E kualifikasi Euro 2016 di Stadion Stozice, Ljubljana, Ahad (14/6).

Ketiga gol the Theree Lions dicetak pemain Arsenal, Jack Wilshere. Masing-masing pada menit ke-57 dan 73. Kemudian gol Wayne Rooney menutup kemenagan Inggris. Hasil ini membuat anak asuh Roy Hodgson semakin kokoh di puncak klasemen dengan perolehan 18 poin.

Pada paruh pertama Timnas Inggris sempat mengalami kebuntuan, meski memiliki banyak peluang untuk mencuri gol. Tidak hanya itu, Wayne Rooney dan kawan-kawan juga tampil mendominasi permainan sepanjang pertandingan. 

Justru tim tuan rumah, Slovenia berhasil mengejutkan, setelah mereka unggul lebih dulu pada menit ke-37 melalui sepakan Milivoje Novakovic.

Tertinggal satu gol di babak pertama, membuat penggawa Timnas Inggris langsung tampil menyerang usai turun minum. Hasilnya, mereka berhasil menyamakan kedudukan, saat babak kedua baru berjalan 12 menit. Adalah pemain The Gunners, Jack Wilshere yang menceploskan bola ke gawang Handanovic. 

Gelandang Arsenal itu tanpa ampun melepaskan tendangan kencang dari depan kotak penalti. Bola merangsek mulus ke pojok kiri atas gawang tanpa bisa ditepis Handanovic. Papan skor pun berubah 1-1.

Jack Wilshere kembali menyarankan ke gawang tuan rumah yang dijaga kiper Inter Milan itu. Mirip dengan gol pertamanya, pemain bernomor punggung 7 itu melepaskan tembakan kencang dari depan kotak penalti dan bola menusuk ke pojok kiri atas gawang. Gol kedua pemain belia Arsenal itu berhasil membalikkan keadaan, 1-2 untuk keunggulan Inggris.

Tertinggal satu gol, Slovenia berusaha mencari gol penyama. Bahkan mereka mulai berani bermain terbuka. Tuan rumah menempatkan banyak pemain di sekitar kotak penalti Inggris. Usaha yang dilakukan oleh Novakovic menemui hasil. Pemain yang baru masuk pada menit ke-72, Nejc Pecnik berhasil menjobol gawang Joe Hart melalui tandukannya. Kedudukan kembali imbang 2-2.

Tim tamu yang berhasrat mencuri poin penuh di Stadion Stozice, Ahad (14/6), kembali tampil ngotot untuk mencari gol lagi. Upaya yang dilakukan para pemain Inggris untuk mencari gol tambahan menemukan hasil pada menit ke-86. Kini giliran kapten Manchester United, Rooney yang membawa Inggris kembali unggul atas Slovenia. Rooney berhasil menaklukkan Handanovic dengan menembak bola ke sisi kiri gawang. Skor 2-3 untuk keunggulan tim tamu.

Dengan sisa waktu serta tambahan tiga menit dari sang pengadil tak cukup membuat kedua tim menambah pundi-pundi golnya. Skor 2-3 untuk kemenangan Timnas Inggris bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Meski menelan kekalahan di kandangnya sendiri, Slovenia masih bertengger di peringkat dua dengan perolehan sembilan poin. Mereka tertinggal sembila poin dari Inggris. Maka dengan demikian, poin yang peroleh Slovenia sama dengan peringkat tiga klasemen sementara Grup E menjadi sama.

Susunan pemain:

Tim Nasional Slovenia: Handanovic; Brecko, Ilic, Cesar, Jokic, Mertelj, kurtic, Kampl, Ilicic, Kirm, Novakovic.

Tim Nasional Inggris: Hart; Jones, Cahill, Smalling, Gibbs, Wilshere, Henderson, Delph, Sterling, Rooney, Townsend.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement