REPUBLIKA.CO.ID, LA SERENA -- Bintang Barcelona Lionel Messi akan membuat penampilan ke-100 pada pertandingan Argentina melawan Jamaika, Ahad (21/6).
Ayah satu anak ini mengaku sangat senang telah membukukan sejumlah rekor sejauh ini bersama timnas Argentina.
''Saya harap bisa merayakan kemenangan lainnya dengan bersulang,'' kata Messi dilansir dari Daily Nation, Jumat (19/6).
Messi, Sergio Aguero, Carlos Tevez bersama pemain Argentina lainnya saat ini mengusung ambisi untuk merebut gelar dari Copa America 2015. Harapan besar pendukung Argentina saat ini tengah membumbung untuk segera mengakhiri 22 tahun tanpa gelar utama sejak 1993.
Striker yang sudah bermain selama 18 tahun ini datang sebagai pengganti babak kedua melawan Hungaria. Semenit kemudian ayah dari Thiago ini keluar lapangan lagi setelah mendapatkan kartu merah.
Rekan-rekan timnas yang pergi ke ruang ganti menemukan Messi menangis di sudut ruangan. Semua itu berbanding terbalik dengan kesuksesannya sebagai pemain Barcelona, yang sudah memenangkan empat gelar Liga Champions, tujuh gelar La Liga, dan tiga gelar Copa Del Rey.