Jumat 10 Jul 2015 16:54 WIB

Kapten PSV Eindhoven Merapat ke Newcastle United

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Citra Listya Rini
Georginio Wijnaldum
Foto: www.pbase.com
Georginio Wijnaldum

REPUBLIKA.CO.ID, NEWCASTLE  --  Newcastle United semakin dekat untuk mendapatkan kapten PSV Eindhoven Georginio Wijnaldum. Wijnaldum dinilai telah mendapatkan izin untuk membicarakan syarat pribadi dengan Newcastle dan kedua klub hampir mencapai kesepakatan terkait biaya transfer.

Kepindahan Wijnaldum ke Liga Primer Inggris selangkah lagi akan terwujudm saat PSV mengkonfirmasi dia tidak ada di markas klub untuk mempersiapkan pra-musim, untuk menjalani tes kesehatan bersama Newcastle. Hal itu memunculkan spekulasi bahwa gelandang Belanda itu akan menjadi pemain pertama yang direkrut Steve McClaren semenjak mengambil alih Newcastle.

''Georgio Wijnaldum telah meninggalkan hotel pemain di Evian-les-Bains. Pemain berusia 24 tahun itu dan kapten itu sedang dalam perjalana ke Inggris untuk mencapai kesepakatan pribadi dengan Newcastle United,'' begitu tulis pernyataan pada laman resmi PSV seperti dilansir Four Four Two, Jumat (10/7).

Dalam pernyataan tersebut ditambahkan, manajer teknik Marcel Brands, mengkonfirmasi PSV dan tim yang bermarkas di St. James Park itu hampir mencapai kata sepakat dalam persyaratan transfer, dan klub telah memutuskan untuk memberikan Wijnaldum izin untuk melakukan perjalan ke Inggris untuk menyelesaikan pemeriksaan.

Wijnaldum bergabung ke PSV pada 2011 dari rival mereka Feyenoord. Dia menandatangai kontrak baru hingga 2018 pada akhir Agustus, dan mencetak 14 gol di 33 pertandingan, dan membawa PSV menjuarai Liga Belanda untuk ke 22 kalinya.

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement