Senin 27 Jul 2015 10:00 WIB

Radja Nainggolan Terkejut Sambutan Romanisti Indonesia

Rep: Ali Mansur/ Red: Israr Itah
Radja Nainggolan
Foto: Gregorio Borgia/AP Photo
Radja Nainggolan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemain AS Roma berdarah Batak mengaku tidak menyangka sambutan yang diberikan oleh rakyat Indonesia kepada Roma, terutama dirinya. Selain itu gelandang berusia 27 juga mengaku sangat senang bisa kembali ke Indonesia untuk kedua kalinya.

Fan Roma di Indonesia memberikan sambutan hangat saat tim kesayangan mereka datang dan menlakoni laga ekshibisi akhir pekan lalu. Dalam laga itu, Radja merasa berada di Olimpico, karena yel-yel Roma selalu terdengar sepanjang laga berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

"Sangat ramah dan luar biasanya orang-orang di Indonesia. Sangat senang bisa kembali lagi ke Indonesia, saya berharap masyarakat Indonesia bisa mendapatkan sepak bola yang sangat mereka cintai," tulis Radja dalam akun Twitter-nya menyinggung terhentinya kompetisi lokal di Tanah Air.

Hal senada juga diungkapkan oleh CEO Roma Italo Zanzi. Dia pun mengucapkan banyak terima kasih baik kepada pendukung Roma dan masyarakat lainnya yang menyempatkan diri untuk menonton pertandingan pada Sabtu (25/7) malam lalu.

"Sangat spesial bisa berada di sini, dan kami sangat tersentuh oleh kebaikan Anda," jelas Zanzi.

Klasemen Liga Italia 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement