Selasa 04 Aug 2015 13:56 WIB

Cedera, Wilshere Diprediksi Absen Tiga Pekan

Rep: C31/ Red: Israr Itah
Jack Wilshere
Foto: Alastair Grant-AP Photo
Jack Wilshere

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON — Gelandang Arsenal Jack Wilshere dikabarkan akan absen selama tiga pekan pertama Liga Primer Inggris musim 2015/2016. Wilshere dihajar cedera  masalah pergelangan kaki saat berlatih.

Seperti dilansir dari Sports Mole, Selasa (4/8), terkait dengan kejadian ini, pelatih Arsenal Arsene Wenger mengisyaratkan Wilshere akan tersedia di lapangan saat melawan West Ham United. Namun Daily Mail mengklaim pemain berusia 23 tahun ini akan kehilangan tiga pekan pertama musim baru.

Pemain berusia 23 tahun ini juga masih diragukan penampilannya untuk dua laga kualifikasi Piala Eropa 2016 antara Inggris melawan San Marino dan Swiss pada September.

Musim lalu, Wilshere memiliki masalah pergelangan kaki terus-menerus sepanjang kariernya.  Ia juga menghabiskan lima bulan untuk menjalani perawatan.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement