Rabu 26 Aug 2015 17:23 WIB

Malmo Lolos ke Liga Champions, Ibrahimovic Ucapkan Selamat

Rep: C08/ Red: Citra Listya Rini
Zlatan Ibrahimovic
Foto: REUTERS/Gonzalo Fuentes
Zlatan Ibrahimovic

REPUBLIKA.CO.ID, MALMO  -- Bintang Paris Saint-Germain (PSG) Zlatan Ibrahimovic memberikan ucapan selamat kepada klub professional pertamanya yaitu Malmo FC karena berhasil lolos ke babak kualifikasi Liga Champions.

Ucapan selamat ini diberikan Ibra melalui akun instagram pribadinya @iamzlatanibrahimovic, di mana ia memasang gambar pemain Malmo merayakan gol kemenangan dan menuliskan beberapa kata yang mengisyaratkan bahwa dirinya sangat gembira dengan lolosnya Malmo.

“MFF (Malmo) lolos Liga Champions. Hal yang sangat indah. Saya berharap mereka dapat pengalaman mengesankan di Liga Champions. Selamat,” tulis Ibrahimovic.

Seperti diketahui Ibra memang belajar sepakbola di akademi sepakbola junio Malmo sejak 1987. Ia baru naik ke tim utama Malmo sejak 1999 sampai 2001. Tampil sebanyak 40 kali membela Malmo, Ibra muda saat itu berhasil menorehkan 16 gol. Bakat Ibra di Malmo ini kemudian dihendus oleh pemandu bakat Ajax Amsterdam yang semakin mengasah kemampuan Ibra menjadi pemain kelas dunia.

Karena setelah memperkuat Ajax, Ibra melanjutkan petualangannya ke klub-klub besart Eropa seperti Juventus, Inter Milan, Barcelona, AC Milan, dan kini PSG.

Karena itulah Ibra merasa sangat senang dengan keberhasilan Malmo karena ia menganggap Malmo sebagai tim yang penting dalam karir sepakbolanya.

Malmo sendiri lolos ke Liga Champion 2015-2016 setelah di babak play off menyisihkan tim asal Skotlandia Glasgow Celtic. Di leg pertama sebenarnya mereka kalah dengan skor 3-2.

Namun, saat berlaga di kandang mereka di Sweedbank Stadium, Malmo mampu membalikkan keadaan karena berhasil menang 2-0, di mana hasil itu menjadikan agregat 4-3 sehingga memastikan Malmo ikut di kompetisi yang memperebutkan tropi Si Kuping Besar Liga Champion.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement