Sabtu 05 Sep 2015 13:56 WIB

Mihajlovic: Balotelli Kelebihan Berat Badan

Rep: C11/ Red: Israr Itah
Mario Balotelli
Foto: REUTERS
Mario Balotelli

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Mario Balotelli telah diperingatkan oleh pelatih AC Milan Sinisa Mihajlovic untuk segera menurunkan berat badannya. Striker pinjaman dari Liverpool itu dinilai kelebihan berat badan.

"Dia melakukan latihan dengan baik dan tes fisiknya sangat memuaskan, tapi dia kelebihan berat badan tiga kilogram. Dia sekarang sedang diet. Ketika dia siap maka ia akan bermain," kata Mihajlovic dilansir dari laman Mirror, Sabtu (5/9).

Balotelli telah kembali bermain di San Siro, setelah melalui mimpi buruk bersama Liverpool.  Sebelumnya ia hanya mencetak satu gol di ajang Liga Primer Inggris bersama the Reds.

Balotelli langsung mencetak gol dalam pertandingan perdananya lawan Modena. Saat itu Milan menang 3-2. Tapi laga ini hanya berstatus persahabatan di Stadion Danilo Martelli, Mantova, Jumat (4/9) kemarin. Meskipun ia telah mencetak gol, Mihajlovic mengatakan Balotelli masih memiliki banyak pekerjaan yang harus diselesaikannya.

"Dia masih tidak akan bermain untuk sementara waktu dan dia masih harus meningkatkan kemampuannya," tegas Mihajlovic.

CEO Milan Adriano Gallani juga mengaku senang dengan kepulangan Balotelli. Ia sangat menantikan penampilan pemain berusia 25 tahun ini di ajang Serie A italia. Gol yang telah diciptakan Balotelli dalam pertandingan persahabatan juga dianggap sebagai pertanda baik untuk melalui musim 2015/16.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement