Kamis 17 Sep 2015 15:37 WIB

MU dan Celtic Kirim Donasi untuk Pengungsi Suriah

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Teguh Firmansyah
Pengungsi Suriah di kamp penampungan
Foto: albawaba
Pengungsi Suriah di kamp penampungan

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester United dan Celtic FC mendonasikan satu euro per tiket yang terjual dalam pertandingan mereka di Liga Eropa dan Liga Champions untuk pengungsi Suriah. Donasi ini merupakan bagian dari kampanye yang disebut 90 Minutes of Hope.

Dua klub ini merupakan klub bola Inggris pertama yang melakukan gerakan amal. Aksi ini diselenggarakan oleh European Club Association (ECA). Rencana tersebut awalnya dicetuskan oleh FC Porto Portugis.

"Eropa saat ini menghadapi krisis pengungsi terbesar sejak Perang Dunia Kedua. Kami klub Eropa mengerti bahwa kerja yang telah kami capai harus berkomitmen pada hak sosial dan memberi pada masyarakat," kata Ketua ECA, Karl Heinz Rummenigge seperti dikutip Bussiness Insider.

Menurutnya, klub-klub Eropa tidak bisa menutup mata atas apa yang sedang terjadi di benua mereka. "Mari bersatu untuk para pengungsi," katanya lagi.

Kepala Eksekutif Celtic yang juga mendukung gerakan ini, Peter Lawwel mengatakan, mereka akan membantu sebisa mungkin.  "Celtic dibangun pada 1888 untuk menolong orang yang membutuhkan," kata Lawwel.

Celtic akan bermain pertama di Liga Eropa melawan Ajax Amsterdam, Belanda. Sementara MU akan melawan Wolfsburg Jerman pada 30 September mendatang setelah pada Selasa kalah melawan PSV Eindhoven dengan skor 2-1.

sumber : Bussines Insider
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement