REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Legenda hidup AC Milan sekaligus mantan pelatih Italia Cesare Maldini meyakini Mario Balotelli harus dibiarkan 'dalam damai' guna menemukan titik kebangkitan karirenya. Balotelli datang ke San Siro dengan status pinjaman dari Liverpool setelah gagal menunjukkan kemampuannya di Anfield.
"Saya berharap Balotelli bisa kembali bangkit dan menemukan jati diri terbaiknya sebagai pesepak bola profesional bersama Milan. Yang menjadi permasalahan adalah para media terlalu membicarakan sikap dan tingkah lakunya di luar lapangan, dan hal itu mengganggu karier Balo," kata Cesare dikutip Football Italia, Jumat (18/9).
Balotelli sudah diturunkan pelatih Sinisa Mihajlovic dalam derby kota Milan melawan Inter akhir pekan lalu. Saat masuk pada babak kedua, kehadiran Balo membuat serangan Milan makin menggigit meski akhirnya kalah 0-1.
Menghadapi Palermo di San Siro, Ahad (20/9) dini hari WIB, Cesare mengingatkan Milan untuk tetap fokus menghadapi lawannya. Sebab tim-tim asal Sisilia selalu menyulitkan Rossoneri.
"Palermo selalu dihormati kala bertandang ke Milan," kata dia.