Senin 21 Sep 2015 12:19 WIB

Main Lembek, Real Madrid Dituding Meremehkan Granada

Rep: C17/ Red: Citra Listya Rini
Pelatih Real Madrid Rafael Benitez.
Foto: AP Photo/Pavel Golovkin
Pelatih Real Madrid Rafael Benitez.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Real Madrid sukses mengamankan tiga poin kala menjamu Granada pada pekan keempat La Liga Spanyol, Ahad (20/9) dini hari WIB. Tak seperti biasanya, penampilan Madrid ternyata jauh lebih lembek.

Banyak yang menuding sebenarnya Cristiano Ronaldo bisa saja melumat Granada dengan skor besar. Hal itu langsung direspons oleh sang arsitek, Rafael Benitez. Menurut Benitez, hasil tersebut memang murni karena Granada memiliki kekuatan yang tak bisa dianggap remeh.

"Real Madrid tak meremehkan Granada. Saya sudah mengatakannya sejak konferensi pers sebelum pertandingan saya mengingatkan para pemain tentang kekuatan Granada. Sangat sulit ketika Anda bermain di Santiago Bernabeu dan semua orang meremehkan Granada," kata Benitez mengutip Soccerway, Senin (21/9).

Pada pertandingan tersebut, Los Blancos memang sempat kesulitan meladeni klub semenjana tersebut. Bahkan Granada sempat mengurung pertahanan Madrid di babak pertama. Namun, keberuntungan masih menjadi milik El Real karena mereka sukses mencuri gol melalui Karim Benzema.

"Mereka (pihak Madrid) bertanya kepada fans berapa skor saat melawan Granada. Mereka menunjukkan kurangnya rasa hormat," tuntas mantan pelatih Liverpool itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement