Jumat 25 Sep 2015 18:27 WIB

Meski Performa Sanchez Menurun, Wenger tak Khawatir

Rep: C11/ Red: Israr Itah
Alexis Sanchez
Foto: Eddie Keogh/Reuters
Alexis Sanchez

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Arsenal Arsene Wenger tidak khawatir dengan performa anak asuhnya, Alexis Sanchez yang menurun pada awal musim ini. Sebelumnya pemain berusia 26 tahun ini menjadi bagian dari skuat Cile yang memenangkan Copa Amerika pada musim panas ini.

"Sejarah mengatakan kita bahwa bisa sulit setelah memenangkan trofi besar. Tapi itu akan kembali, saya tidak khawatir untuk Alexis Sanchez," kata Wenger dilansir dari laman ESPN, Jumat (25/9).

Sanchez pernah diberikan waktu untuk masa pemulihan pada pelatihan pramusim. Lalu ia kembali dan langsung dimasukkan dalam skuat saat Arsenal dikalahkan West Ham United.

Hingga saat ini ia belum mencetak gol dalam delapan pertandingan. Sementara pada musim lalu, ia telah mencetak 16 gol dari 34 pertandingan.

Arsenal pekan lalu baru saja kehilangan poin saat melawan Chelsea. Namun pada pertengahan pekan ini skuat asuhan Wenger berhasil memenangkan pertandingan atas Tottenham Hotspurs di ajang Piala Liga.

Mathieu Flamini berhasil mencetak sepasang gol dalam laga Kamis (25/9) dini hari WIB. Wenger mengatakan dengan kemenangan yang diperoleh timnya merupakan bukti bahwa the Gunners memiliki skuat yang kuat.

"Saya memiliki keyakinan besar dalam pemain. Flamini telah menunjukkan karakter dia. Dia telah menggunakan kekesalannya dengan cara yang positif," ujar Wenger.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement