REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers mengaku kecewa dengan hasil yang diperoleh timnya pada babak penyisihan Grup B Liga Europa. The Reds harus bermain imbang atas Sion 1-1 di kandangnya, Anfield, Jumat (2/10) dini hari WIB.
"Hasilnya mengecewakan melihat sejumlah kesempatan yang kami punya. Kami bekerja dengan baik dan memiliki awal yang baik tapi kami memiliki gol yang mengecewakan," kata Rodgers dilansir dari laman BBC, Jumat (2/10).
Menurut Rodgers anak asuhnya telah bekerja keras dalam laga semalam ini. Ia mengaku senang dengan gol yang pertama kali diciptakan oleh the Reds.
Pada babak pertama, setelah empat menit berselang assist yang diberikan Origi mampu diterima dengan baik oleh Adam Lallana, yang kemudian berhasil memberikan awal yang sempurna bagi the Reds.
Namun sayang di menit ke-17 Sion berhasil menyamakan catatan perolehan skor. Aksi dari penyerang asal Ghana, Ebenezer Assifuah tidak dapat dibendung oleh kiper Liverpool, Mignolet.
Hasil laga semalam ini mengantarkan Spurs berada di peringkat pertama klasemen sementara Grup J Liga Europa dengan empat poin. Sedangkan Monaco berada di posisi ketiga dengan dua poin.