Rabu 07 Oct 2015 12:54 WIB

Ini Prediksi Komposisi Tim Italia Lawan Azerbaijan

Rep: C17/ Red: Israr Itah
Lorenzo Insigne
Foto: Bernat Armangue/AP Photo
Lorenzo Insigne

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Timnas Italia diharapkan dapat memasang trisula mereka secara berbarengan, yakni Antonio Candreva, Graziano Pelle dan Lorenzo Insigne dalam lanjutan Kualifikasi Grup H Piala 2016 melawan Azerbajian. Laga ini digelar di Tofiq Bəhramov Adına Respublika Stadion, Sabtu (10/10).

Tampil bagus kala Napoli mengalahkan AC Milan 4-0 di San Siro dengan menyumbang dua gol, Insigne tampaknya bakal dipercaya pelatih Antonio Conte untuk tampil bersama Gli Azzurri. Meskipun dalam sesi latihan hari ini ia menepi lantaran mengalami bengkak di lututnya, tetapi surat kabar Italia melaporkan Insigne akan masuk daftar starting eleven Conte.

Sementara itu Sky Sport Italia melaporkan bahwa mantan pemain Pescara tersebut akan dipasang sebagai penyerang sayap kiri bersama dengan Graziano Pelle (Southampton) dan Antonio Candreva (Lazio). Keduanya pun tampil cukup bagus di laga sebelumnya bersama klub mereka.

Di sisi lain Alessandro Florenzi akan diplot menjadi full bek kanan bersama Matteo Darmian yang digeser dari posisi aslinya dan bermain di sisi kiri pertahanan Italia.

Untuk lini tengah, Conte mempercayai Marco Veratti (PSG), Roberto Soriano (Sampdoria) dan gelandang veteran Andrea Pirlo (New York City CF).

Peraih gelar Eropa satu kali ini berada di posisi teratas Grup H dengan raihan 18 poin, berjarak dua poin dari Norwegia yang duduk di peringkat kedua.

Predisi skuat Italia lawan Azerbajian:

Buffon, Florenzi, Bonucci, Chiellini, Darmian; Veratti, Pirlo, Soriano, Candreva, Pelle, Insigne.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement