REPUBLIKA.CO.ID, DUBLIN -- Pelatih Jerman Joachim Loew mengatakan timnya akan menghadapi tugas lebih berat di pertandingan kualifikasi Piala Eropa 2016 melawan Irlandia dibanding mereka bermain di Glasgow bulan lalu.
Skuat asuhan Loew dipastikan lolos ke putaran final Piala Eropa musim panas nanti lewat satu kemenangan atau seri di Dublin, dan bisa juga lolos jika Skotlandia mengalahkan Polandia di Hampden Park.
Tim pimpinan Grup D itu terbang ke Dublin dengan kekuatan penuh, dan berjanji akan membuat banyak hal jika membongkar susunan tim yang bulan lalu mengalahkan Skotlandia 3-2.
Skotlandia secara mengejutkan mampu mengimbangi permainan dengan menyusul ketertinggalan dua gol, namun mereka harus menyerah ketika golf ketiga dari Ilkay Gundogan membuat Jerman kembali unggul dan memastikan kemenangan.
"Mereka memiliki seluruh pemain yang bisa dimainkan -- mereka masih punya peluang untuk lolos ke Prancis, dan memiliki peluang bagus untuk berada di urutan ketiga," kata Loew.
"Mereka akan bertarung mati-matian, saya pikir Irlandia terkenal kuat di lini belakang, dan jika anda melihat pertandingan yang telah lalu dari kami berdua maka anda tidak akan bisa selalu mendapat hasil 6-1 (seperti saat Jerman terakhir berkunjung ke Dublin).
"Mereka punya fisik pemain yang kuat dibanding Skotlandia dan serangan mereka lebih tajam dibanding Skotlandia, maka kami harus waspada," tambahnya.
"Mereka tahu bagaimana membuat sulit kami, mereka bisa menggunakan kekuatan fisik mereka, dan bisa mencetak gol lewat serangan balik," kata Loew. Loew telah memberi hari istirahat bagi pemainnya pada Senin dan Selasa.