Rabu 14 Oct 2015 07:06 WIB

ISL Gagal Terlaksana, PT Liga Indonesia Gelar RUPS Luar Biasa

CEO PT Liga Indonesia Joko Driyono.
Foto: Antara
CEO PT Liga Indonesia Joko Driyono.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Program kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015/2016 dipastikan tak bisa terlaksana sesuai jadwal. Menindaklanjuti kompetisi yang tidak berjalan tersebut, PT Liga Indonesia akan menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa di Jakarta pada 24 Oktober.

RUPS Luar Biasa ini akan diikuti oleh 18 klub peserta ISL sebagai pemegang saham mayoritas PT Liga Indonesia serta PSSI, pemilik 1 persen saham (Golden Share) PT Liga Indonesia.

“Kami telah mengundang seluruh pemegang saham untuk hadir dalam RUPS Luar Biasa di Jakarta pada 24 Oktober. Agenda utama dalam RUPS Luar Biasa ini adalah laporan direksi kepada pemegang saham bahwa Kompetisi ISL 2015/2016 tidak bisa tereksekusi pada Oktober 2015 ini, termasuk juga laporan aktivitas yang dilakukan pada periode Mei – Oktober ini. Selain itu, akan juga disampaikan rancangan program selanjutnya,” kata Tigorshalom Boboy, Corporate Secretary PT Liga Indonesia di Jakarta, Selasa (13/10) seperti dikutip laman resmi Liga.

Ke-18 klub pemegang saham PT Liga Indonesia tersebut adalah Semen Padang, Sriwijaya FC, Persija Jakarta, Pelita Bandung Raya, Persib Bandung, Pusamania Borneo FC, Persiba Balikpapan, Mitra Kukar, Barito Putera, Arema Cronus, Gresik United, Persebaya Surabaya, Persela Lamongan, Bali United Pusam, PSM Makassar, Persipura Jayapura, Perseru Serui, dan Persiram Rajaampat.

Agenda ini akan menjadi RUPS Luar Biasa kedua yang digelar pada tahun 2015 ini. Sebelumnya, PT Liga Indonesia telah menggelar RUPS Luar Biasa pada 13 Mei 2015 di Hotel Borobudur Jakarta.

Pada RUPS Luar Biasa tersebut, dibahas mengenai closing program ISL 2015, DU,  dan ISL U-21 karena force majeure, laporan kegiatan serta keuangan, hingga rancangan program kompetisi ISL 2015/2016, program kompetisi DU 2015-2016, turnamen atau kegiatan lainnya di bulan Mei hingga Agustus 2015, serta business plann 2015/2016.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Persija Persija 12 6 3 3 18 7 21
5 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement