Ahad 18 Oct 2015 11:14 WIB
Final Piala Presiden

Mahaka Sports Janjikan Pemberian Hadiah Piala Presiden Tepat Waktu

Rep: Ali Mansur/ Red: Israr Itah
Logo Piala Presiden
Foto: persib
Logo Piala Presiden

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyelenggara turnamen sepak bola Piala Presiden 2015 Mahaka Sports and Entertainment menjanjikan pemberian hadiah untuk pemenang pertandingan tepat waktu. Final Piala Presiden akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Ahad (18/10).

"Paling lambat tanggal 23 Oktober telah kami berikan kepada pemenang," kata Wakil Presiden Marketing Mahaka Cahyadi Wanda saat konferensi pers di Jakarta, Sabtu (17/10).

Dia juga mengatakan pihaknya telah melunasi pembayaran kepada tim-tim yang ikut dalam kompetisi tersebut.

Manajer Sriwijaya FC Robert Heri membenarkan hal tersebut. Dia mengatakan pihaknya telah mendapatkan uang transportasi sebesar Rp100 juta pada Jumat (16/10) dan pembayaran lainnya telah dilunasi.

"Dari awal sampai akhir sudah kami terima semuanya, totalnya Rp 1,2 miliar," kata Robert.

Senada dengan Sriwijaya, Manajer Persib Bandung Umuh Muchtar mengatakan pihaknya juga telah menerima seluruh pembayaran dari awal hingga akhir.

"Alhamdulillah sudah diterima sebesar Rp1,2 miliar, dan langsung kami berikan kepada pelatih dan pemain. Tinggal Rp3 miliar yang belum" kata Umuh sambil bercanda.

Rp 3 miliar merupakan hadiah bagi juara Piala Presiden. Peringkat kedua mendapatkan Rp2 miliar. Peringkat ketiga mendapatkan Rp 1 miliar dan posisi keempat mendapatkan Rp500 juta.

Selain itu akan ada hadiah untuk pemain terbaik sebesar Rp200 juta. Adapun top skorer menggondol Rp100 juta. Masih ada uang untuk tim fair play sebesar Rp300 juta yang akan diumumkan seusai laga final.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement