REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Turnamen Piala Presiden 2015 telah usai dan Sriwijaya FC berhasil meraih prestasi yang melampaui target, menjadi runer up setelah kalah dari Persib Bandung 2-0 pada 18 Oktober lalu, kini bersiap melakukan evaluasi terhadap performa tim.
“Kita akan lakukan evaluasi perfoma tim selama mengikuti turnamen Piala Presiden. Jika “Bersama tim pelatih, kita akan evaluasi dulu sebelum nanti memutuskan langkah selanjutnya,” kata Manajer Sriwijaya FC Robert Heri, Rabu (21/10).
Untuk ke depan menurut Robert Heri dibutuhkan jaminan kelanjutan dari sebuah kompetisi di Tanah Air. “Ke depan kita juga akan belum tahu bagaimana regulasi yang akan diterapkan pada turnamen selanjutnya, misalkan apakah boleh perpindahan pemain atau proses peminjaman seperti kemarin,” ujarnya.
Tidak adanya kepastian mengenai turnamen atau kompetisi menurut Robert Heri jelas tidak akan aktivitas transfer pemain di Sriwijaya FC dalam waktu dekat.
Memang ada beberapa nama khususnya pemain asing yang masuk pemantauan Sriwijaya FC untuk menghadapi kompetisi atau turnamen berikutnya, seperti Esteban Viscara, Osas Saha dan mantan penyerang Sriwijaya FC pada kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015, Goran Ljubojevic.
Beberapa pemain Sriwijaya FC mengharapkan ke depan tidak ada perombakan pada tim yang ada sekarang. “Kita sudah sangat kompak, baik pemain senior atau juniornya. Sejauh ini permainannya pun semakin meningkat, termasuk pemahaman di lapangan,” kata Patrich Wanggai.
Menurut pemain depan Sriwijaya FC, di bawah asuhan Benny Dollo, semua pemain mendapat kesempatan yang sama untuk mengembangkan permainannya.
“Lihat saja pemain muda seperti Rizky Dwi juga sering mendapat kesempatan bermain dan mulai menemukan kepercayaan diri. Pada babak semifinal lalu, peran pemain pengganti sangat positif. Sayang jika tim ini harus dirombak besar-besaran,” ujarnya.
Harapan yang sama disampaikan Titus Bonai yang mengharapkan manajemen dapat mempertahankan skuad Sriwijaya FC yang ada saat ini.
“Pada pertandingan final kemarin, kita hanya kurang beruntung walau mampu menguasai pertandingan. Apa yang sudah baik ini harus dipertahankan dan cukup menambah beberapa kekurangan saja,” kata kapten tim Sriwijaya FC.