REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Momen mengheningkan cipta akan mengawali laga El Clasico antara tuan rumah Real Madrid menghadapi Barcelona pada Ahad (22/11) dini hari WIB ini. Menteri Dalam Negeri Spanyol, Jorge Fernandez Diaz, mengatakan prosesi itu sebagai bentuk penghormatan kepada korban serangan teror Paris.
"Sepak bola profesional menyatakan solidaritas dan bergabung sebagai ekspresi belasungkawa,'' katanya.
Otoritas La Liga pun sebelumnya menyatakan adanya kebijakan mengheningkan cipta tersebut. ''Akan ada keheningan selama beberapa menit di awal pertandingan untuk mengenang para korban,'' demikian otoritas La Liga dalam sebuah pernyataan dikutip dari Sports.Ndtv.
Laga El Clasico malam ini berlangsung di Santiago Bernabeu. Sempat ada isu penundaan lantaran mengantisipasi adanya teror susulan.
Namun, Diaz menegaskan pihaknya tidak akan menunda bigmatch tersebut. Pemerintah Spanyol, kata dia, sudah meningkatkan level keamanan.