REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Laga terakhir Grup C Piala Jenderal Sudirman yang mempertemukan PS TNI kontra Persib Bandung berakhir tanpa gol pada babak pertama. Padahal kedua tim bermain sangat terbuka dan menghasilkan sejumlah peluang emas dalam laga di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Senin (30/11) malam.
Persib Bandung yang sudah tersingkir dari ajang Piala Jenderal Sudirman bermain ngotot untuk meraih kemenagan. Bahkan Maung Bandung langsung membombardir lini pertahanan PS TNI sejak menit awal pertandingan.
Hasilnya saat pertandingan baru berjalan tujuh menit, Persib nyaris unggul melalui Makan Konate, yang memanfaakan sepakan pojok Yandi Sofyan. Sayangnya tandukannya masih melenceng tipis tipis ke sisi kiri gawang PS TNI.
Pada menit ke-20 Persib kembali memiliki kesempatan untuk menjebol gawang PS TNI yang dikawal oleh Dhika Bayangkara. Atep menerima umpan tarik dari rekannya yang berada di sisi kanan dengan baik. Pemain bernomor punggung 7 berhasil mengecoh dua pemain belakang PS TNI, sebelum meluncurkan tembakan. Sayang tendangan melengkung Atep masih tinggi di atas mistar gawang.
Empat menit kemudian giliran Yandi Sofyan mempunyai peluang emas untuk menjebol gawang PS TNI. Namun penyelesaian yang buruk membuat Yandi Sofyan gagal memaksimalkan umpan silang Makan Konate dari sisi kanan kotak penalti PS TNI. Padahal dia hanya butuh mengarahkan bola ke gawang kosong.
Ketatnya pertahanan PS TNI membuat upaya Persib Bandung untuk menjebol gawang lawan kandas hingga paruh pertama selesai.