Rabu 02 Dec 2015 21:19 WIB

Barcelona tanpa Messi di Piala Raja

Lionel Messi
Foto: REUTERS/Mariana Bazo
Lionel Messi

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA - Pelatih Barcelona Luis Enrique tidak mengikutsertakan Lionel Messi dalam timnya melawan tim kecil Villanovense pada pertandingan Piala Raja, Kamis (3/12) dini hari WIB. Messi diistirahatkan karena baru sembuh dari cedera lutut kiri.

Enrique juga memberikan istirahat kepada Gerard Piqué, Ivan Rakitic, Sergio, dan Jordi Alba. Para pemain yang cedera, yaitu Douglas, Rafinha, Sergi Roberto tidak bermain. Termasuk Ter Stegen yang mendapat gangguan pada lutut kaki kirinya.

Sang juara bertahan memerlukan kemenangan di Camp Nou untuk lolos ke 16 besar. Ini setelah tim lapis kedua Barca ditahan imbang 0-0 pada pertandingan leg pertama oleh tim yang berlaga dalam kompetisi level ketiga Liga Spanyol Villanovense, lima pekan silam.

Tanpa Messi, Enrique mengandalkan Luis Suarez, Neymar, dan Andres Iniesta yang absen pada leg pertama.

"Mempertimbangkan leg pertama, ini hasil berbahaya karena hasil imbang selain 0-0 akan mengeliminasi kami. Jadi kami mendekati laga ini dengan keseriusan yang kami bawa dalam pertandingan apapun," kata Enrique dikutip Reuters, Rabu (2/12).

Berikut adalah daftar pemain lengkap untuk laga Piala Raja melawan Villanovense : Bravo, Masip, Dani Alves, Iniesta, Suárez, Neymar Jr, Mascherano, Bartra, Munir, Sandro, Adriano, Vermaelen, Mathieu, Samper (26), Gumbau (28 ) dan Aitor (33).

 

sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement