Selasa 22 Dec 2015 17:06 WIB

Mascherano Dikritik Pendukung River Plate

Rep: Febrian/ Red: M Akbar
Javier Mascherano
Foto: REUTERS/Marcos Brindicci
Javier Mascherano

REPUBLIKA.CO.ID, YOKOHAMA- Pemain bertahan Barcelona Javier Mascherano mendapatkan kritik dari pendukung River Plate usai laga final Piala Dunia Antarklub akhir pekan kemarin.

Mascherano  dikritik karena terkesan telah melupakan River Plate yang merupakan klub Argentina teraakhir dibelanya sebelum berpetualang di berbagai negara.

Dikutip dari Marca, Selasa (22/12) Mascherano sempat dihujat oleh pendukung River Plate ketika sama-sama berada di Bandara Kota Yokohama. Sebagai mantan pemain Mascherano diharapkan untuk bersimpati walau baru saja mengalahkan klub asal ibu kota Buenos Aires itu di partai puncak.

Di laga tersebut, Barcelona keluar sebagai pemenang Piala Dunia Antarklub usai mengalahkan River 3-0. Luis Suarez mencetak dua gol di laga itu, ditambah satu gol yang dibuat oleh bintang asal Argentina Lionel Messi.

Mascherano yang kini berusia 31 tahun pernah berseragam River Plate selama dua tahun dari 2003 sampai 2005. Setelah itu ia hijrah ke Brasil untuk membela corinthians selama semusim, sebelum berpetualang ke Eropa. Sebelum bermain untuk Bacelona, Mascherano bermain untuk West Ham United dan Liverpool

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement