Jumat 25 Dec 2015 13:56 WIB

Hembuskan Gosip Miring soal Van Gaal, Surat Kabar Inggris Ini Minta Maaf

Rep: c17/ Red: M Akbar
laporan the sun
Foto: the sun
laporan the sun

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Kesal atas ditanya soal masa depannya di Manchster United yang semakin berada di bibir jurang, Louis van Gaal menuntut permintaan maaf media Inggris, The Sun. Permintaan itu dipenuhi hingga lima kali.

Van Gaal sampai menuntut agar para jurnalis yang hadir dalam acara konfrensi pers jelang laga kontra Stoke City meminta maaf kepada dirinya.

"Apakah ada seseorangan di ruangan ini yang tidak punya perasaan untuk minta maaf kepada diri saya?," kata pelatih asal Belanda dilansir The Sun, Jumat (25/12).

Tidak tanggung-tanggung, permintaan maaf The Sun pun tidak terselip atau tersembunyi di halaman dalam, namun terpampang di cover depan dengan foto close up LVG, bertuliskan 'SORRY'.

"Van Gaal menuntut permohonan maaf. Jadi... maafkan," tulis The Sun di halaman depan.

Kalimat tersebut lalu disambung dengan tulisan lain, "kami minta maaf kerena, Anda tidak menang dalam 6 laga, Anda meluncur dari posisi pertama sampai ke-5, Anda tersingkir di Liga Champions, Anda membuat fans menangis karena bosan, Anda menghabiskan 250 juta poundsterling untuk melakukan hal-hal itu," lanjut tulisan cover depan tersebut.

Tak hanya Van Gaal, di ujung halaman mereka juga meledek fans MU. "Kami sungguh minta maaf kepada fans MU, dia (Van Gaal) tetap bertahan sampai saat ini."

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 9 2 1 21 15 29
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement