REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Direktur Umum Juventus Giuseppe Marotta mengisyaratkan pihaknya tidak akan melepas pelatih Massimiliano Allegri. Sebelumnya Allegri dikabarkan menjadi target utama Chelsea FC untuk didatangkan ke Stamford Bridge musim depan.
Menurut Marotta, pria berusia 48 tahun itu salah satu juru taktik berbakat dan memiliki popularitas. Ini terbukti dari pejalanan Bianconeri yang konsisten dengan meraih kemenangan beruntun dalam 11 laga terakhir Serie A. Sehingga tidak bakalan dijual ke klub lain.
"Kami senang bekerja sama dengan dia, kami percaya bisa terus berkembang bersamanya, ia membuktikan kemampuannya setelah melalui awal yang sulit," kata pengusaha kelahiran Varese dikutip dari Football Italia, Senin (25/1).
Selain Allegri, menurut Marotta, Juve siap mengunci Paulo Dybala dan Paul Pogba dari kejaran tim lain. Performa dua jugador tersebut mengundang ketertarikan dari sejumlah raksasa Eropa. Di antaranya ada Barcelona dan Real Madrid. "Mereka aset klub, pemain spektakuler, kami ingin memegang mereka erat-erat," ujar Marotta.
Sang petinggi juga membahas nasib Martin Caceres, Patrice Evra, dan Andrea Barzagli. Kontrak tiga pemain tersebut berakhircpada akhir musim ini.
"Mereka tiga pria profesional yang telah memberikan banyak hal untuk Juve. kami akan mengevaluasi situasi ini," tuturnya.
Nama pertama terus dikaitkan dengan klub lain. Namun Marotta memastikan, apa pun yang terjadi, Juve tidak akan melepas Caceres pada bursa transfer Januari.