Kamis 11 Feb 2016 10:30 WIB

Roy Hodgson Kumpulkan 40 Pemain Inggris, Ada Apa?

Rep: C31/ Red: M Akbar
Roy Hodgson
Foto: The Guardian
Roy Hodgson

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih tim nasional (timnas) Inggris Roy Hodgson memanggil sekitar 40 pemain Inggris untuk bertemu di St George Park pada pekan ini sebagai persiapan Piala Eropa 2016. Pertemuan berlangsung di Burton usai para pemain selesai latihan dengan klub domestik mereka pada Kamis (11/2) malam waktu Inggris.

Di antara para pemain, duo Arsenal Jack Wilshere dan Danny Welbeck yang cedera juga diharapkan untuk hadir. Sebab, mereka berdua akan dilihat ketersediaannya untuk Inggris nanti di Prancis.

''Kami mengharapkan sekitar 40 pemain hadir dan mereka adalah semua orang yang terlibat dalam beberapa pertandingan ujicoba,'' kata kepala reporter sepak bola Sky Sports Nick Collins, dikutip dari Sports Mole, Kamis (11/2).

Collins mengatakan, Inggris sepertinya ingin memiliki analisis yang cukup rinci dari para pemain. Mereka pun ingin mengajukan pertanyaan  pada para pemain terkait laga melawan Spanyol dan Prancis yang akan digelar pada November.

''Ini hanya pertemuan sehingga para pelatih di klub Liga primer bisa bernapas lega karena tidak akan ada yang cedera,'' ujarnya.

The Three Lions juga akan memulai persiapan pertandingan persahabatan melawan Jerman di Berlin dan Belanda di Stadion Wembley. Dua pertandingan tersebut akan digelar pada Maret mendatang.

Selain itu, Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) menegaskan pemain yang tidak mampu atau tidak mau menghadiri pertemuan masih akan memenuhi syarat untuk seleksi Piala Eropa 2016.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement