Selasa 23 Feb 2016 10:34 WIB

Allegri: Lawan Muenchen Ibarat Duel Semifinal

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Citra Listya Rini
Pelatih Massimiliano Allegri.
Foto: Reuters
Pelatih Massimiliano Allegri.

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri menilai laga kandang kontra Bayern Muenchen bukan pertandingan biasa. Menurut dia, perjumpaan antara timnya itu dengan raksasa dari Bundesliga, Jerman terlalu dini.

"Kami layak di 16 Besar. Tapi, pertandingan ini seperti semi final," kata Allegri seperti dilansir web resmi UEFA, Selasa (23/2).

Allegri, tak banyak bicara soal rencana apa yang bakal dia lakukan untuk membuat skuat asuhan pelatih Pep Guardiola itu pulang dengan kepala tertunduk.Namun, dikatakan dia, laga kandang kali ini menjadi kesempatan untuk memberikan nilai.

"Sangat penting bagi kami untuk melanjutkan ke sana (leg kedua) dengan membawa hasil (gol) dari pertandingan di sini (leg pertama)," ujar Allegri.

 

Pun, Allegri tak yakin, laga di Juventus Stadium, nanti malam bakal berakhir tanpa gol.Juventus bakal menjamu Munchen di leg pertama 16 Besar Liga Champions, Rabu (24/2) dini hari WIB.

Laga tersebut, menjadi pertandingan yang ke-9 kali bagi kedua klub sejak 2005 dalam kompetisi serupa. Menurut statistik, Muenchen memang unggul tipis ketimbang Juventus.

Dari delapan kali perjumpaan kedua kesebelasan itu, Muenchen memang tercatat empat kali menang. Juventus punya catatan tiga kali menang. Satu pertandingan sisanya berakhir imbang.

Akan tetapi, jika melongok catatan gol dari delapan kali laga kedua klub, Muenchen tampak di atas rata-rata dengan berhasil membobol 12 kali gawang Juventus.

Catatan kebobolan paling parah yang pernah dialami Juventus terjadi di leg kedua babak 16 Besar Liga Champions 2009/10. Ketika itu, Juventus sebagai tuan rumah dipaksa malu dengan skor 1-4.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement