Ahad 03 Apr 2016 21:02 WIB

Babak Pertama, Lazio Tertinggal 0-1 dari Roma

Red: M Akbar
Stephane El Shaarawy
Foto: EPA/FABIO MUZZI
Stephane El Shaarawy

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Laga sarat gengsi dari dua tim sekota, Lazio dan AS Roma, berlangsung cukup ketat. Pada babak pertama, Roma berhasil mencuri keunggulan 1-0 saat menjadi tamu di Stadion Olimpico, Ahad (3/4).

Gol sebiji dari laga ini dipersembahkan oleh striker Stephan El Shaarawy setelah laga berjalan 15 menit. Gol tersebut didapat setelah sodoran bola dari Lucas Digne berhasil ditanduk dengan sundulan kepala oleh El Shaarawy.

Kecolongan gol tersebut membuat Lazio menjadi tersengat. Usaha membalas gol terus dilancarkan. Tapi rapihnya pertahanan Roma membuat serangan Lazio selalu kandas dalam penyelesaian akhir.

Lima menit jelang berakhirnya waktu normal, Miralem Pjanic nyaris menggandakan keunggulan Roma. Tapi tendangan kerasnya itu masih bisa dihalau oleh kiper Federico Marchetti. Hingga peluit panjang ditiup, skor 1-0 buat keunggulan Roma tetap tidak berubah.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement