Selasa 26 Apr 2016 07:12 WIB

Usai Juara Liga, Dybala Ingin Raih Banyak Trofi Lain Bersama Juventus

Rep: Frederik Bata/ Red: Israr Itah
Paulo Dybala
Foto: REUTERS/Alessandro Garofalo
Paulo Dybala

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Penyerang Juventus Paulo Dybala tidak dapat menyembunyikan kegembiraan setelah timnya meraih gelar juara Serie A musim 2015/2016. Ini kelima kalinya secara beruntun Juve mendapatkan scudetto.

"Hari ini saya sangat senang. Masuk dalam catatan sejarah Juventus tak ternilai harganya bagi saya," kata striker tim nasional Argentina kepada Mediaset Premium, dikutip dari Football Italia, Selasa (26/4).

Pesepak berusia 23 tahun itu baru menjalani musim perdana bersama si Nyonya Tua. Ia bermimpi bisa meraih gelar-gelar yang lain pada edisi mendatang.

"Saya berharap ini yang pertama dari banyak trofi untuk saya di sini," ujar Dybala. (Baca juga: Pastikan Juara Serie A, Allegri Sindir Pengkritik Juventus)

Liga menyisakan tiga pertandingan lagi. Namun, Juventus sudah memastikan gelar juara. Sebab pada pertandingan lain Napoli dikalahkan AS Roma.

Itu membuat i Partenopei yang berada di kursi runner up secara matematis tidak bisa mengejar Bianconeri. Kedua tim berselisih 12 poin dengan tiga laga tersisa.

Pasukan hitam putih menjadi tim pertama dalam sejarah Serie A yang memenangkan scudetto setelah mengalami empat kekalahan dalam 10 laga awal. Sejak pekan ke-11 hingga giornata ke-35, Dybala dan rekan-rekan tidak terkalahkan dengan mengemas 24 kemenangan dan sekali imbang. 

Baca berita-berita seputar sepak bola Italia di >>sini<<

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement