Selasa 17 May 2016 19:14 WIB

Daud Yordan Ingin Harumkan Nama Indonesia di Uruguay

Rep: Febrian Fachri / Red: Citra Listya Rini
Petinju Indonesia Daud Yordan berpose usai melakukan sesi latihan jelang pertandingan melawan petinju Argentina Cristian Rafael Coria di Jakarta, Selasa (17/5).
Foto: Antara/Muhammad Adimaja
Petinju Indonesia Daud Yordan berpose usai melakukan sesi latihan jelang pertandingan melawan petinju Argentina Cristian Rafael Coria di Jakarta, Selasa (17/5).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Petinju Indonesia Daud Yordan mengatakan dirinya sudah tidak sabar lagi untuk berlaga dengan petinju asal Argentina Cristian Rafael Coria di Radisson Victoria Plaza, Montevideo, Uruguay. Petinju yang berstatus sebagai juara kelas ringan (61,2 kilogram) WBO Asia Pasifik ini ingin memenangkan pertandingan melawan Coria agar bisa mengharumkan nama Indonesia di Uruguay. 

“Saya ingin mempersembahkan kemenangan untuk Indonesia. Harapan  juga untuk menginspirasi anak-anak muda Indonesia agar juga punya motivasi untuk mengharumkan nama bangsa lewat olahraga,” kata Daud dalam acara Publik Workout di Veranda Hotel, Jakarta, Selasa (17/5).

Pertandingan melawan Coria ini diberi tajuk WBA Lightweight International Title. Akan dilaksanakan pada tanggal empat Juni mendatang. Setelah meladeni Coria, Daud juga berkesempatan untuk bisa bertanding untuk memperebutkan gelar juara dunia WBA yang saat ini sedang disandang oleh siapapun. 

Baca juga: Daud Yordan Lanjutkan Latihan di Jakarta

Selain untuk membanggakan nama bangsa, Daud juga ingin mendediksikan pertandingan WBA Lightweight International Title ini untuk Presiden WBA Gilberto Mendoza. Daud mengetahui bahwa Mendoza adalah salah satu sosok yang selama ini banyak memberikan dukungan untuk perkembangan dunia tinju Indonesia. 

“Saya dengan bangga juga ingin mendediksikan pertandingan nanti untuk Mendoza. Ia adalah orang yang banyak mensuport dunia tinju Indonesia selama ini,” ujar Daud.

 

 

 

 

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement