Rabu 18 May 2016 14:05 WIB

Pemain Schalke Ini Bakal Diboyong Guardiola ke City?

Rep: C31/ Red: M Akbar
Leroy Sane
Foto: goal
Leroy Sane

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester City akan menyambut pelatih baru Pep Guardiola musim depan. Hadirnya Guardiola juga bertepatan dengan masa transfer musim panas yang memungkinkan pelatih asal Spanyol tersebut membeli pemain baru.

Menurut laporan Mirror, Rabu (18/5) gelandang Schalke Leroy Sane dikabarkan menjadi pemain pertama yang akan diboyong Guardiola ke Etihad Stadium. Sane telah disebut-sebut sebagai salah satu pemain muda dengan talenta yang paling menjanjikan di Bundesliga.

Namun, City harus bersaing dengan Manchester United dan Barcelona. Sebelumnya Sane telah dikaitkan dengan Barcelona dan klub raksasa Katalan ini memberikan penawaran sebesar 40 juta poundsterling (Rp. 768,9 miliar).

Sane merupakan pemain asal Jerman yang mengawali karienya sebagai pemain akademi SG Wattenscheid 09, Schalke, dan Bayer Leverkusen. Ia kemudian memutuskan untuk bermain dengan Schalke pada 2014 saat kariernya mulai menjadi pemain senior.

Pemain berusia 20 tahun ini mencetak gol kesembilan di musim ini pada akhir pekan lalu selama kemenangan 4-1 atas Hoffenheim di Bundesliga. Sane juga masuk daftar pemain Timnas Jerman yang akan berlaga di Piala Eropa 2016.

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Arsenal Arsenal 0 0 0 0 0 0 0
2 Aston Villa Aston Villa 0 0 0 0 0 0 0
3 Chelsea Chelsea 0 0 0 0 0 0 0
4 Everton Everton 0 0 0 0 0 0 0
5 Fulham Fulham 0 0 0 0 0 0 0

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement