REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane menginginkan anak asuhnya, Isco, tetap bertahan di Santiago Bernabeau. Sebelumnya, mantan pemain Malaga itu diisukan bakal hengkang dari Madrid pada musim panas ini.
Kabar ini menyeruak setelah Isco tidak menjadi pilihan utama arsitek baru Madrid tersebut. Bahkan, akibat jarang diturunkan sebagai pemain utama, Isco tidak dibawa pelatih timnas Spanyol Vicente Del Bosque ke Piala Eropa 2016.
Seusai final Liga Champions, Isco sempat menyatakan keinginannya bertahan selama Madrid masih menginginkannya. Itu ternyata sesuai dengan harapan Zidane.
“Isco adalah pemain Madrid, dia tetap di sini. Kami baru menyelesaikan musim tetapi tak memiliki waktu untuk membicarakan soal transfer pemain,” ujar Zidane seperti dikutip dari Goal, Kamis (2/6).
Musim lalu, Zidane lebih sering menurunkan Casemiro, Toni Kroos, dan Luka Modric di barisan gelandang. Dari 31 laga Real Madrid, Isco hanya diberi 21 kali kesempatan sebagai starter. Sejumlah tim di Liga Primer Inggris dan Juventus santer dikabarkan menjadi pilihan gelandang serang 24 tahun itu.