Kamis 16 Jun 2016 11:04 WIB

Valencia Tolak Tawaran Chelsea ­40 Juta Euro untuk Gomes

Rep: Febrian Fachri/ Red: Hazliansyah
Gelandang Portugal Andre Gomes (kiri) berjibaku melawan pemain Estonia Taijo Teniste.
Foto: Portugal's Andre Gomes (L) in action with Estonia's Taijo Tenis
Gelandang Portugal Andre Gomes (kiri) berjibaku melawan pemain Estonia Taijo Teniste.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Klub La Liga Valencia dikabarkan baru saja menolak mahar 40 juta euro dari Chelsea untuk gelandang Andre Gomes.

Dikutip dari Football Espana, Kamis (16/6), El Che tidak akan menghiraukan tawaran dari klub manapun andai harganya tidak mencapai 55 juta euro.

Gomes yang kini sedang membela Portugal di ajang Piala Eropa 2016 memang sangat laku di pasaran. Pemain 25 tahun itu dianggap punya prospek cerah untuk masa depan.

London biru memburunya untuk dijadikan salah satu amunisi untuk menyambut kedatangan pelatih baru Antonio Conte.

Andai ingin serius untuk mendapatkan Gomes, Chelsea harus berani gerak cepat dan merogoh kocek lebih dalam. Sebab klub yang bermarkas di Stamford Bridge itu tidak sendirian dalam perburuan Gomes.

Mantan pemain Benfica itu juga sedang dalam kejaran Juventus dan Manchester United.

55 juta euro merupakan harga yang cukup tinggi dipatok El Che. Ketika mendatangkannya pada awal musim lalu dari Benfica, Kelelawar Mestalla hanya mengeluarkan modal 15 juta euro.

Tapi sebenarnya Valencia sengaja membaderol tinggi Gomes supaya tak ada klub yang mau membelinya. Klub yang kini dilatih Pako Ayesteran itu ingin Gomes ada di dalam skuad yang ingin melakukan pembenahan untuk musim depan.   

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement