Senin 20 Jun 2016 20:12 WIB

Alves Resmi Berseragam Juventus Pekan Depan

Rep: Frederik Bata/ Red: Israr Itah
Dani Alves
Foto: Felipe Dana/AP Photo
Dani Alves

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Dani Alves akan resmi berlabuh ke Juventus pada pekan depan. Alves baru saja menunaikan tugasnya di tim nasional Brasil pada Copa Amerika Centenario.

Brasil sebenarnya sudah tersingkir dari perhelatan tersebut. Namun menurut Mundo Deportivo, mantan bek Barcelona ini meminta izin cuti bersama keluarga.

"Secara resmi ia akan menandatangani kontrak pekan depan," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Senin (20/6).

Jika berjalan sesuai rencana, Alves menjadi pemain kedua yang mendarat ke Turin pada musim panas tahun ini. Sebelumnya Bianconeri telah resmi mendatangkan Miralem Pjanic dari AS Roma.

Juve dalam misi merebut gelar Liga Champions setlah berkali-kali gagal. Ini membuat Nyonya Tua mencari para pemain bermental juara.

Alves berada dalam kualifikasi itu. Delapan musim berkostum El Barca, pesepak bola 33 tahun ini meraih semua gelar di level klub.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement