Selasa 21 Jun 2016 23:11 WIB

Leicester Datangkan Bek Luis Hernandez dari Gijon

Luis Hernandez (kiri)
Foto: LCFC.com
Luis Hernandez (kiri)

REPUBLIKA.CO.ID, LEICESTER -- Juara Liga Primer Inggris Leicester City secara resmi mengumumkan kesepakatan untuk mendatangkan bek Luis Hernandez dari klub La Liga Spanyol, Sporting Gijon.

Dalam pengumuman yang disiarkan laman resmi klub, Selasa (21/6), disebutkan bek berusia 27 tahun yang merupakan jebolan akademi Real Madrid itu menyepakati kontrak bersama Leicester berdurasi empat tahun.

Hernandez didatangkan dengan status bebas transfer setelah ia memilih untuk tidak memperpanjang kontrak dengan Gijon.

Kedatangan Hernandez ditempuh Leicester untuk memperkuat pertahanan mereka yang dikenal kokoh dan mulai musim depan ambil bagian di Liga Champions tersebut.

Hernandez telah menuntaskan hampir 140 kali penampilan bersama Gijon sejak bergabung dengan mereka pada 2012 silam.

Hernandez akan bergabung dengan rekan-rekan barunya pada sesi latihan pertama, 1 Juli 2016 dan berkesempatan tampil dalam laga-laga pramusim Leicester. Termasuk menghadapi Barcelona, Paris Saint-Germain atau Glasgow Celtic dalam turnamen International Champions Cup.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement