Senin 18 Jul 2016 01:50 WIB

Debut Manis Montella di AC Milan

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Citra Listya Rini
Vincenzo Montella
Foto: EPA/LANCIA
Vincenzo Montella

REPUBLIKA.CO.ID, BORDEAUX -- AC Milan menaklukkan Girondins de Bordeaux 2-1 dalam laga persahabatan pramusim di Stade Armandie, Prancis, Ahad (17/7) dinihari WIB. Vincenzo Montella menandai debutnya sebagai pelatih AC Milan dengan hasil mengesankan.

I Rossoneri tidak memiliki pemain anyar untuk dimainkan di laga uji coba itu. Sehingga, mereka harus bergantung pada muka lama dan sejumlah pemain yang baru kembali dari masa pinjaman.

Namun demikian, tim asuhan itu mampu membuktikan diri dengan memenangkan laga pramusim tersebut. Kemenangan itu diraih berkat dua gol yang diciptakan Suso. Gelandang asal Spanyol itu berhasil memecah kebuntuan untuk Rossoneri pada menit ke-28.

Suso mampu menjebol gawang tim Prancis melalui sudut sempit di dalam kotak penalti.  Pemain berusia 22 tahun itu menambah keunggulan Milan menjadi 2-0, saat ia mencetak gol pada menit 38.

Proses terjadinya gol kedua bermula saat Jeremy Menez merebut bola di lini tengah dan memberikan umpan kepada Jack Bonaventura. Pemain berusia 26 tahun itu kemudian mengirim umpan silang kepada Suso yang kemudian mengarahkannya ke sudut gawang.

Montella membuat sejumlah perubahan saat jeda. Sementara Bordeaux tampil lebih menyerang memasuki babak kedua. Upaya mereka akhirnya membuahkan hasil, saat Malcom mampu mengurangi ketertinggalan dengan membobol pertahanan Milan pada menit ke-78.

Milan nyaris kembali menambah kenggulan. Namun tendangan Luiz Adriano mampu digagalkan kiper lawan. Hingga peluit berbunyi tanda permainan berakhir, Milan mampu mempertahankan keunggulan 2-1 atas Bordeaux.

Menandai debutnya di Milan, Montella jelas bahagia dengan hasil  kemenangan yang diperoleh timnya. Mantan pelatih Fiorentina itu mengatakan para pemain menafsirkan pertandingan dengan baik, termasuk dalam hal sikap. Montella mengungkapkan rahasia di balik permainan apik timnya.

Menurutnya, para pemain bekerja keras dalam pelatihan. Hal itulah menjadi rahasia di balik kualitas dan gaya bermain yang ditunjukkan tim asuhannya.

"Saya tentu senang, karena para pemuda menunjukkan keinginan mereka untuk meletakkan prinsip-prinsip yang kami lakukan ke dalam bentuk praktek. Beruntung, kami bisa mendapatkan hasil yang jauh lebih baik," ujar Montella, dilansir dari  Football Italia, Ahad (17/7).

Klasemen Liga Italia 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 7 5 1 1 14 9 16
2 Inter Inter 7 4 2 1 16 7 14
3 Juventus Juventus 7 3 4 0 10 9 13
4 Lazio Lazio 7 4 1 2 14 3 13
5 Udinese Udinese 7 4 1 2 10 0 13
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement