REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Media Officer Persib, Irfan Suryadireja membenarkan bus yang mengangkut para pemain serta offisial Persib Bandung mengalami kecelakaan tunggal di area KM 12 Tol Bekasi Barat, Kamis (11/8) sekitar pukul 12.00 WIB.
Kecelakaan ini terjadi saat rombongan pemain Persib hendak menuju Cibinong, Kabupaten Bogor. Irfan mengatakan tidak ada korban dalam kecelakaan yang membawa tim pelatih serta 19 pemain. Rombongan hanya mengalami shock atas kejadi tersebut.
"Pemain panik saat kejadian dan shock. Alhamdulillah semua selamat dan tidak terjadi hal yang tidak diinginkan," kata Irfan melalui pesan singkat, Kamis (11/8).
Setelah kejadian tersebut, rombongan dievakuasi menggunakan bus lain untuk meneruskan perjalanan menuju Cibinong. Mereka menuju Bogor untuk persiapan pertandingan melawan Barito Putera, Sabtu mendatang.
Meski demikian, Irfan belum mengetahui kecelakaan tunggal yang dialami bus Persib. Bus bagian depan hancur karena menabrak pembatas jalan. "Pemain dan official sudah melanjutkan ke Bogor. Mudah-mudahan tidak ada apa-apa," ujarnya.
Sebelumnya, klub bola kebanggaan warga Bandung ini dijadwalkan akan berlaga kandang di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor pada Sabtu 13 Agustus mendatang. 19 pemain berangkat dari Bandung dengan menggunakan bus sekitar pukul 08.00 WIB pagi tadi.